Cara Install Proxmox di VMware dan Install Guest OS dengan VM (virtual mechine) di Proxmox ~ Coding IsmyNR - Cara Dan Contoh Pemrograman

Cara Install Proxmox di VMware dan Install Guest OS dengan VM (virtual mechine) di Proxmox

Bagaimana cara install proxmox pada VMware ? dan bagaimana cara menambahkan guest OS pada proxmox ? Sebelum menuju ke tutorial cara install proxmox ada baiknya mengetahui sedikit apa itu prosmox ? Proxmox VE (virtual environtment) adalah salah satu distro linux dengan base debian yang biasa digunakan untuk kebutuhan virtualisasi, virtualisasi yang paling terkenal salah satunya vmware dan virtualbox, fungsi dari proxmox ini sama dengan yang disebutkan tadi. 

Cara Install Proxmox di VMware dan Install Guest OS dengan VM (virtual mechine) di Proxmox

Apa bedanya dengan vmware dan virtual box ? kita pasti sudah mengenal kalo vmware dan virtual box itu diinstall pada sistem operasi windows, yang kemudian membuat virtual mechine didalamnya lalu diinstall guest os lain seperti linux, windows dll didalam vmware / vbox tersebut kan ?. Untuk proxmox ini sedikit berbeda sama sama merupakan jenis virtualisasi tetapi merupakan hypervisor tipe "bare mental" yaitu virtualisasi yang berjalan langsung diatas perangkat keras tanpa membutuhkan os lain untuk menjalankan proxmox, seperti instalasi os pada umumnya serupa dengan linux, windows dll berbentuk ISO.

Kalo vmware atau virtualbox merupakan hypervisor bertipe"hosted" yaitu masih membutuhkan OS lain untuk dapat menjalankannya, jadi ini berbentuk aplikasi / software. Sekian sekilas tentang deskripsi dari masing2 barangkali masih ada yang belum tau, bisa bermanfaat kan ? hehe.

Dalam tutorial cara contoh pada web ismynr.xyz ini, mencangkup konfigurasi bagaimana instalasi proxmox pada vmware dan bagaimana cara install guest OS pada proxmox. jadi kenapa menggunakan vmware ? karena vmware salah satu prangkat virtualisasi, jadi kita dapat mencoba ISO proxmox pada vmware sebagai guest os nya vmware, tanpa perlu install langsung pada perangkat keras fisik PC / Laptop.


Tool yang harus dipersiapkan sebelum memulai tutorial
  1. VMware Workstation 15 Pro / lainnya bisa link download
  2. ISO Proxmox link download disini saya menggunakan v6.1
  3. Browser (bisa Chrome, Mozilla, Opera dll)
  4. Guest OS (bisa ubuntu, windows, mint, pupy linux dll)
  5. Koneksi jaringan (untuk dapet IP)

Membuat Virtual Mechine Di VMware

Pertama silahkan buka vmware sebagai tool virtualisasi untuk mencoba proxmox tanpa install langsung pada PC / laptop kita, kemudian buat virtual mechine baru, dengan klik tombol + atau file > new VM, dan nanti akan muncul seperti dibawah ini, kemudian pilih custom > kemudian next

membuat vm di vmware

Lalu selanjutnya biarkan secara default pilih yang terbaru hardware compatibilitynya, usahakan pilih yang terbaru saja > next

membuat vm di vmware

Kemudian klik installer dics image file(iso) yang ada dalam file manager anda yang sebelumnya sudah didownload iso proxmoxnya > pilih iso proxmox > next

membuat vm di vmware

Pilih os dalam kategori linux, dan versi Debian 10.x 64-bit atau bisa other juga bisa, bisa berbeda tergantung daripada vmware nya, pilih v terbaru Debian dan yang pasti 64bit 

membuat vm di vmware

silahkan kasih nama virtual mesinnya pada no 1 terserah > kemudian pilih lokasi virtual mesinnya mau ditaro dimana pada no 2, pilih saja lokasi penyimpanan lain selain C agar tidak membuat penuh disk > next

membuat vm di vmware

Biarkan default saja, atau bisa pilih sesuai keinginan tergantung core pada prosesor PC / laptop, rekomendasi jika 4 core mending pilih 1 saja cukup > klik next

membuat vm di vmware

Pilih ram nya berapa, sesuaikan dengan ram laptop jika 4 gb, silahkan buat 2gb saja, jika total ram 8gb maka buat saja 4gb dst, karena ini sangat berpengaruh sekali dampak dari pemilihan prosessor dan ram   jika salah / kelebihan muatan dari spesifikasi fisik akan menyebabkan laptop mati sendiri > next

membuat vm di vmware

untuk setting jaringan pakai yang bridged saja agar dapat langsung terkoneksi jaringannya, karena bridge jaringan yang langsung mengambil dari network fisik > next

membuat vm di vmware

Biarkan default langsung klik next

membuat vm di vmware

Sama saja biarkan default > next

membuat vm di vmware

Buat penyimpanannnya(dics) pada no 1 > next

membuat vm di vmware

Pilih penyimpanannya mau berapa giga, rekomendasi 80gb, dan disini saya menggunakan 65gb karena hanya latihan saja, jika server yang akan dibangun akan menggunakan banyak os maka sesuaikan > next

membuat vm di vmware

Default saja klik next langsung dan kemudian setelah itu klik finish saja 

membuat vm di vmware

Masuk ke pengaturan virtual mesinnya buat ngatur2 dan nyesuain virtualnya lagi 

membuat vm di vmware

Pilih pada processor sesuai dengan no 1 > kemudian centang intel VT -x/EPT or AMD -V/RVI persis seperti no 2 untuk dapat mendeteksi prosessor laptop fisik ke virtual, selain itu karena agar virtualnya mesinnya mendukung kvm

membuat vm di vmware

Pilih sound card dan hapus persis seperti pada gambar, karena tidak dipakai dalam virtualisasi kali ini

membuat vm di vmware

Karena tidak dipakai maka printer pun ikut di remove seperti pada no 1 dan 2 > kemudian klik OK > dan run virtual mesinnya klik no 4

membuat vm di vmware


Proses Instalasi Proxmox Di VMware

Sampai pada selesai konfigurasi proxmox di vmware, sekarang untuk instalasi proxmox di vmware, pilih install proxmox VE

proses install proxmox

Lalu dilanjut dengan persetujuan lisensi, klik “I aggree” untuk melanjutkan

proses install proxmox

Pilih storage yang akan diinstallkan proxmox, bisa juga pilih default setingan proxmox

proses install proxmox

Ketik negaranya seperti pada gambar dibawah > klik next

proses intalasi proxmox

Isi password dan email, jangan sampai lupa karena buat autentikasi login pada proxmox untuk memanajemen server yang akan kita buat dengan proxmox

proses instalasi proxmox

Ketik hostnamenya sesuai selera dan, ip sudah otomatis karena diinstal secara online, atau jika tidak mucul, bisa lihat ip nya di cmd dengan mengetikan ipconfig/all > cari bagian yang untuk terhubung dengan jaringan internet / server kalian, usahakan ip address yang akan dimasukan di proxmox berbeda dengan jaringan misalkan ip addres "192.168.33.12" maka di proxmo bisa pake "192.168.33.20" / "192.168.33.200" / "192.168.33.13" dll selain .12 > selanjutnya klik next

proses instalasi proxmox

Preview data yang telah diinputkan, silahkan dicek kembali apabila ada yang salah > kemudian langsung saja install

proses instalasi proxmox

Tunggu sampai selesai

proses instalasi proxmox

Setelah proses instalasi selesai, copy alamat tersebut persis seperti no 1 > kemudian reboot

proses instalasi proxmox

Setelah rebot maka akan muncul seperti ini, > pilih yang diatas [Enter]

proses instalasi proxmox

Kemudian tunggu sampai selesai sampai pada gambar dibawah ini

proses install proxmox

Hypervisor Management

Setelah itu buka browser apa saja disini saya menggunakan chrome, dan link address yang sudah dicopy pada step sebelumnya saat instalasi proxmox dipaste dikolom alamat browsernya atau jika tidak ada lihat saja ip alamat yg ada di gambar atas ini

Setelah itu [Enter] seperti pada no 1 > lalu mncul connection is not private klik advanced spt no 2 > kemudian klik no 3 

proses install proxmox

Nah akhirnya sudah masuk pada home nya proxmox, dan ditampilkannya autentikasi login, isi saja sama seperti tadi username: root, dan password: *sesuai dengan yg ada pada installasi sebelumnya

proses install proxmox

Tekan OK saja

proses instalasi proxmox

Sampai disini sudah akses proxmox gui nya dan sudah selesai instalasi proxmox VE

proses instalasi proxmox

Menambahkan Guest OS di Proxmox

Di tahap ini kita akan menambahkan guest os di proxmox, artinya menambahkan virtual mechine dan boot / install guest os tersebut pada virtual mechine yang ada di proxmox. Untuk guest os yang digunakan dalam tutorial adalah pupy linux kalo mau download klik disini, linux tersebut ukurannya sangat kecil sehingga untuk ram yang sedikit, guest os ini cocok untuk digunakan. 

Membuat user baru

fungsi membuat user baru, agar pada penginstalan tidak harus menggunakan user root dan dapat meningkatkan keamanan setiap user, berikut caranya

install guest os di proxmox

Pastikan saat proses pembuatan user sudah berhasil masuk usernya, seperti berikut

install guest os di proxmox

Lalu atur permission / hak akses pada user yang sudah dibuat [ismynr]. disinilah tingkat keamanannya, dapat diberi hak akses setiap usernya

install guest os di proxmo

Kemudian isi pada kolom form nya > dan klik Add

menambahkan guest os di proxmox

Membuat storage / media penyimpanan

Media penyimpanan ini digunakan sebagai media untuk penyimpanan virtual mechine yang akan kita buat, agar ketika vm yang dibuat banyak kita dapat dengan mudah memanagement storage2 sesuai dengan keinginan kita.

caranya masuk ke menu “storage” > Add > pilih directory  

menambahkan guest os di proxmo

Kemudian isi formnya > dan klik Add

menambahkan guest os di proxmox

Lalu klik pada hostnya [isminururrizqi] dan harusnya akan muncul storagenya yang sudah dibuat tadi dengan nama [nr] lalu klik bagian nr(isminururrizqi) nya, disinilah akan diisi ISO guest os nya, silahkan ikuti seperti yang ada pada gambar.

menambahkan guest os di proxmox

Tunggu sampai selesai.

Membuat Virtual Mechine pada proxmox

Setelah upload ISO nya maka selanjutnya membuat virtual mesin baru, dengan cara klik create VM lalu nama xenialpup (karna os yang digunakan adalah Xenial Puppy)

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [OS] > pilh storagenya yg tdinya sudah dibuat [nr] > lalu pilih osnya yang tadinya juga sudah diupload > type nya linux > dan versionnya biarkan default > next

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [System] bisa biarkan default > next

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [Hard Disk] pilih busnya seperti gambar dibawah, lalu storagenya pake yang sudah dibuat sebelumnya [nr] > lainnya bisa biarkan default

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [CPU] > disini bisa dibiarkan defaultnya agar optimal sesuai dengan cpu yang dimiliki laptop

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [Memory] > memori bisa disesuakan lebih besar lebih baik, tetapi jangan sampai melebihi memory laptop, bisa ambil 50% dari memory laptop

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [Network] > pilih seperti gambar dibawah

menambahkan guest os di proxmox

Setelah klik next akan masuk ke tab [Confirm] yaitu seperti ringkasan virtual mesin yang sudah kita siapkan tadi > Klik Finish

menambahkan guest os di proxmox

Menjalankan Guest OS pada proxmox

Untuk menjalankan guest os / puppy nya kita bisa klik pada 100 (xenialpup) > lalu start

menambahkan guest os di proxmox

Untuk melihat hasilnya, virtual mechine berhasil atau tidak, silahkan klik console pada sidebar nya seperti pada gambar dibawah, dan selesai xenial puppy linux siap digunakan pada virtual mechine proxmox.

menambahkan guest os di proxmox

Sedikit penjelasan mengenai tutorial, tutorial yang telah dibahas menggunakan vmware sebagai instalasi proxmox adalah proxmox berjalan diatasnya vmware workstation, vmware ws adalah type hypervisor hosted yaitu masih membutuhkan os untuk menjalankannya, sedangkan kita bisa menjalankan proxmox pada vmware karena vmware termasuk hypervisor yang bisa untuk membuat virtual mechine, karena vmware hypervisor type hosted maka pasti tidak bisa dijalankan pada proxmox. 

Tetapi sebenarnya vmware pun punya hypervisor type bare mental namanya Vmware ESXI, bisa juga diibuat guest os nya vmware workstation sama seperti penginstalan proxmox pada vmware workstation ini. Agar lebih paham berikut grafik mengenai hal tersebut


Okeh akhirnya selesai juga instalasi proxmox sampai pada penggunaan cara menambahkan guest os di proxmox virtual mechine, sekian dan terimakasih sudah mampir :)

tag:
cara instal proxmox
cara install proxmox di vmware
install proxmox di virtual box
aplikasi proxmox
download proxmox
cara install os di proxmox
menambahkan os di proxmox
cara upload file iso di proxmox
instalasi dan konfigurasi proxmox
install vm di proxmox
membuat server dengan proxmox
proxmox install vm
install guest os di proxmox
proxmox ve
virtual mechine proxmox
hypervisor proxmox

logoblog

Share :

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah jika ada pertanyaan, Kesan pembaca atau saran yang membangun blog ini.
> Gunakan akun google dan ceklis kolom (Notify Me) agar mendapat notifikasi balasan komentar

 
Back to Top